DigiTimes – Apple disebut-sebut tengah mengerjakan iPhone SE 2 dan akan merilisnya pada awal 2020. Ponsel tersebut merupakan penerus dari iPhone SE yang dirilis pada 2016. DigiTimes mengungkap bahwa berdasarkan sumber rantai pasokan mereka, pesanan untuk PCB untuk ponsel telah ditunda.
Kabarnya, penundaan ini berlangsung hingga kuartal kedua tahun ini.Awalnya, PCB dikabarkan akan dikirim pada Maret, pada waktunya untuk acara Apple pada 31 Maret. Akan tetapi, pengiriman PCB telah ditangguhkan.
Ponsel itu sendiri dikatakan telah mencapai tahap akhir produksi, sehingga tampaknya PCB menjadi salah satu dari beberapa komponen yang tersisa yang diperlukan untuk menyatukan perangkat. (RKZ)
Leave a Reply